Apa Yang Harus Dikunjungi Ketika Berlibur Ke Akihabara ?

Apa Yang Harus Dikunjungi Ketika Berlibur Ke Akihabara ?

Bagi pecinta anime dan juga manga Jepang, tentunya sudah tidak asing dengan Akihabara. Tempat ini merupakan surganya pecinta anime dan manga. Ketika datang ke tempat ini, kalian akan disambut oleh ratusan toko yang menjual pernak pernik mengenai anime dan juga manga. Selain itu ada banyak cafe yang mempekerjakan wanita muda yang imut dan menggemaskan yang nantinya akan menemani kalian menyantap makanan dan minuman yang sudah kalian pesan.

Lalu, tempat apa saja sih yang harus dikunjungi ketika datang ke Akihabara ? Tidak perlu bingung, kami sudah rangkumkan beberapa tempat yang wajib kalian datangi ketika berkunjung ke Akihabara, check this out !

Tempat pertama yang wajib dikunjungi adalah Mandrake. Meski nama tempat ini diambil dari nama mahluk mitologi, namun tempat ini menjadi surganya para kolektor mainan ataupun action figure. Disini kalian bisa menemukan beragam jenis action figure, CD, figurine, poster, merchandise dan beragam benda lainnya yang berhubungan dengan anime dan manga.

Ingin melepas lelah sembari ditemani maid-maid cantik, seksi dan menggemaskan ? Coba saja datang ke maid cafe. Meski untuk datang ke tempat ini dikenakan biaya yang lumayan mahal, namun kalian akan mendapatkan kepuasan. Pasalnya kalian akan memiliki satu maid pribadi yang akan melayani kalian dengan ramah. Kalian juga bisa mengajak maid tersebut bermain dan ngobrol serta makan bersama loh !

Bagi penggemar AKB48, mungkin salah satu tempat yang akan dituju adalah AKB48 Cafe and Shop. Disini kalian bisa menemukan segala pernak pernik yang berhubungan dengan AKB48, mulai dari poster, pakaian dan lain sebagainya. Bagaimana, tertarik untuk mengunjungi Akihabara di Jepang ?