Sebagai seorang traveller, belum lengkap rasanya jika kalian belum menikmati keindahan yang ada di Angkor Wat, Kamboja. Angkor Wat sendiri terletak di kota Angkor, Kamboja. Jika ingin datang kesini, sangat disarankan untuk datang subuh hari sekitar jam 4 pagi agar dapat menikmati keindahan sunrise yang sangat indah. Tempat ini sebenarnya sedikit mirip dengan candi Borobudur, bedanya disini ada begitu banyak candi yang tersebar di daerah perbukitan sehingga kalian memerlukan waktu ekstra untuk bisa mendatangi semua tempat yang ada di Angkor Wat.
Ketika berada disini, kalian akan disuguhkan dengan pemandangan candi yang menjulang tinggi ke angkasa beserta candi-candi kecil disekitarnya. Jika kalian belum pernah datang kesini, kalian akan kaget karena awalnya kalian hanya akan melihat hutan belantara, tetapi ketika kalian sudah mulai menjelajahi tempat ini, kalian akan dibuat diam karena keindahannya.
Salah satu kuil yang paling terkenal di Angkor Wat adalah kuil Bayon. Jika kalian menanyakan kuil ini kepada penduduk sekitar atau penduduk Kamboja, mereka akan dengan cepat memberi informasi mengenai kuil ini. Bisa dibilang kuil Bayon merupakan landmark orang Kamboja. Tempat ini sangat ikonik sehingga menjadi destinasi wisata wajib bagi para turis yang berkunjung ke Angkor Wat.
Angkor Wat sendiri merupakan candi dengan sentuhan agama dan kebudayaan Hindu. Saat kalian datang ke kuil utama di sini, kalian akan melihat parit dan dinding yang mengelilingi kuil utama. Pada dinding tersebut kalian dapat melihat ukiran-ukiran jaman dahulu yang sangat indah. Jalan masuk untuk mencapai bagian utama memiliki jarak sekitar setengah kilometer. Nantinya kalian akan melewati sebuah gerbang yang melambangkan jembatan pelangi.
Seperti yang kita ketahui, budaya Hindu sangat erat kaitannya dengan kehidupan alam ghaib. Agama Hindu memang mempercayai adanya kehidupan diluar kehidupan nyata manusia, bisa saja itu siluman ataupun dewa sehingga disini kalian akan melihat kekentalan kepercayaan itu melalui pahatan dan ukiran yang ada.
Untuk berlibur ke Angkor Wat, kalian bisa mengambil paket wisata yang tersedia. Ada beberapa paket yang bisa kalian ambil, untuk paket pertama berharga 20 USD ( wisata untuk 1 hari ), paket kedua 40 USD ( wisata untuk 3 hari ) dan 60 USD ( wisata untuk 1 minggu ). Kami sangat merekomendasikan untuk mengambil yang wisata 3 hari karena ada banyak tempat yang bisa kalian kunjungi disini. Jika kalian memiliki waktu lebih, paket 60 USD merupakan paket terbaik karena kalian akan diajak mengunjungi seluruh bagian yang ada di Angkor Wat.